Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terkuat di Anime

Bagi para pecinta anime pastinya tahu dong kalau setiap karakter dalam anime terutama anime dengan genre action memiliki kekuatan serta kemampuan bertarung dengan gaya yang bervariasi.

Setiap karakter dalam anime action biasanya memiliki kemampuan serta kekuatan unik yang ia andalkan. Termasuk salah satunya yaitu dapat menggunakan kekuatan memanipulasi elemen tertentu.

Tak hanya elemen api, air atau petir saja. Ruang lingkup elemen dalam anime lebih bervariasi dari pada itu dimana ada unsur elemen lainya seperti elemen kegelapan.

Pada kesempatan kali ini sendiri kami memiliki informasi menarik untuk kalian yaitu tentang beberapa karakter anime yang memiliki kekuatan kegelapan dahsyat. Berikut beberapa karakter pengguna elemen kegelapan terkuat dan terbaik versi kami.

1. Marshall D. Teach (One Piece)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Karakter dengan kekuatan elemen kegelapan terbaik dan paling kuat yang pertama sekali yaitu teach yang merupakan kapten anggota bajak laut kurohige.

Teach sendiri merupakan pengguna elemen kegelapan lantaran ia merupakan pemakan buah iblis Yami Yami no Mi yang membuat pemakannya memiliki kekuatan untuk memanipulasi kegelapan.

Dalam anime one piece sendiri Teach merupakan sosok yang kuat bahkan kemungkinan akan menjadi salah satu musuh kuat bagi Luffy lantaran ia juga merupakan satu satunya orang yang mampu memakan dua buah iblis sekaligus.

Kekuatan Kegelapan dari buah iblis Yami Yami no Mi sendiri salah satunya yaitu dapat membuat lubang hitam atau black hole dan menyerap segalanya yang ada dalam jangkauannya. Selain itu, kemampuan lainya dari buah Yami Yami yaitu mampu meniadakan kekuatan buah iblis lawan.

2. Rogue Cheney (Fairy Tail)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Karakter selanjutnya yaitu Rogue dalam anime fairy tail. Ia merupakan salah satu dragon slayer yang berada dalam Guild sabertooth yang memiliki kekuatan sihir yang sangat kuat.

Ia dibesarkan oleh naga skiadrum dan mampu meleburkan dirinya menjadi bayangan. Selain itu, perpaduan kekuatannya dengan Sting membuat kekuatan serangannya meningkat.

3. Meliodas (Nanatsu no Taizai)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Karakter berikutnya yang tak kalah kuat yaitu meliodas. Ia merupakan seorang anak dari raja iblis dan memiliki kekuatan yang sangat kuat bahkan mungkin melebihi sepuluh perintah Tuhan yang merupakan salah satu pasukan iblis raja iblis.

Meliodas sendiri merupakan salah satu member atau anggota tujuh dosa besar bersama dengan Escanor dan beberapa karakter lainya.

Ketika kekuatan kegelapan dalam diri meliodas bangkit, kegelapan dalam tubuhnya akan membentuk sesuatu dan menjadi jurus andalannya. Selain itu, ketika meliodas dalam mode serangan maka ia akan memiliki kekuatan yang bahkan mampu membuat Escanor kewalahan menghadapinya.

4. Pride (Fullmetal Alchemist: Brotherhood)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Dalam anime Fullmetal Alchemist, Pride merupakan salah satu Homoculus tua yang diciptakan oleh Father. Pride sendiri memiliki kekuatan serta kemampuan untuk memanipulasi bayangan untuk menyerang dan membunuh setiap lawannya.

Kemampuan Pride lainya yaitu ia juga dapat melahap dan mengambil bentuk fisik orang lain. Seperti saat Pride melahap Glutonny untuk mengisi batu Philosopher miliknya serta memiliki kemampuan penciauman yang sangat tajam.

5. Hayate Yagami (Mahou Shoujo Lyrical Nanoha A’s)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Hayate dalam anime Mahou Shoujo merupakan seorang pemilik dari buku kegelapan. Kemampuan dari buku kegelapan tersebut sendiri yaitu melindungi sang pengguna dengan kegelapan serta mampu memanipulasi bayangan dan menyerang lawan dengan bayangan tersebut dalam berbagai jarak dengan kegelapan. Bahkan dengan buku tersebut ia juga bisa mencuri mana lawan dan dijadikan miliknya.

6. Fumikage Tokoyami (Boku no Hero Academia)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Fumikage merupakan salah satu pahlawan sekaligu murid di sekolah kepahlawanan Ia dalam serial anime Boku no Hero Academia.

Ia merupakan Hero yang menggunakan serta mengandalkan kekuatan makhluk bernama dark shadow yang memberikan dirinya bantuan berupa kekuatan dari cakar makhluk tersebut untuk menyerang lawannya.

Namun makhluk bernama dark shadow tersebut juga bisa menyerang penggunanya jika Fumikage berada dalam kegelapan terlalu lama dengan cara memakannya sedikit demi sedikit.

7. Shikamaru Nara (Naruto Shipuuden)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Shikamaru merupakan salah satu karakter dengan kemampuan otak yang sangat cerdas dalam anime Naruto. Bahkan jika dibandingkan dengan Sasuke sekalipun kemampuan berpikir Shikamaru mungkin masih di atasnya.

Shikamaru sendiri merupakan salah satu ninja yang menggunakan jutsu bayangan atau Kage Kubi Shibari no Jutsu yang membuatnya mampu membuat lawan yang terjangkau bayangannya mengikuti gerakannya. Selain itu, Shikamaru bahkan mampu menggunakan kekuatan bayangan tersebut untuk menyentuh suatu benda seperti shuriken.

8. Yami Sukehiro (Black Clover)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Karakter selanjutnya yang juga menggunakan kekuatan kegelapan adalah Yami dalam anime Black Clover. Ia merupakan pemimpin dari kelompok sihir banteng hitam dan Asta yang merupakan tokoh utama merupakan salah satu anggotanya.

Yami sendiri merupakan pemilik Glimoire Semanggi berdaun tiga dan menggunakan sihir kegelapan dimana ia dapat memanipulasi serta mengubah bentuk kegelapan. Dengan kemampuan tersebut ia bahkan mampu menyalurkan kekuatan kegelapannya kedalam pedang atau katana yang selalu dibawa olehnya sehingga kekuatan pedangnya akan semakin bahkan sangat kuat.

9. Celty Sturluson (Durarara !!)

9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terbaik Dan Paling Kuat

Celty dalam anime Durarara merupakan karakter berikutnya yang juga menggunakan kekuatan kegelapan. Ia memiliki kemampuan untuk menciptakan bayangan dan merubah bentuk bayangan tersebut menjadi berbagai hal dan memanfaatkannya dalam pertarungan.

Nah itulah beberapa karakter pengguna elemen kegelapan paling kuat versi kami. Manakah menurut kalian yang paling kuat atau masih ada yang lain?

Post a Comment for "9 Karakter Pengguna Elemen Kegelapan Terkuat di Anime"